Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Keuntungan Bergabung Dengan Komunitas Blogger Indonesia

Teuku Taufik-Keuntungan Bergabung Dengan Komunitas Blogger Indonesia.Manfaat bergabung dengan Komunitas blogger memang banyak sekali memberikan keuntungan dan pembelajaran tersendiri bagi para blogger, dimana keuntungan yang bisa didapatkan hingga anda nantinya sukses dalam menjalani aktivitas anda sebagai seorang blogger sejati. mungkin anda bisa mengetahui seluk beluk blogger  dari bergabung dengan berbagai Komunitas yang anda ikuti, selama ini saya mengikuti banyak Grub-grub dan forum-forum blogger hanya untuk shering dan tanya jawab saja.banyak sekali manfaat bergabung dengan Komunitas blogger, terlebih sekumpulan blogger dari Indonesia, rasanya seru untuk berbagi pengalaman yang unik dan menarik, mulai dari seluk beluk blogging, pahit dan manisnya jadi blogger.


Keuntungan Bergabung Dengan Komunitas Blogger Indonesia


Memang banyak yang mengira bahwa bergabung dengan para blogger bukanlah hal yang penting, karena sesama blogger, apa yang mau dibahas, namun prinsip saya berbeda, saya bergabung dengan komunitas-komunitas blogger untuk mendapatkan pengalaman dan pengetahuan tambahan dari para blogger lain, walaupun kita sendiri sudah mahir dalam dunia blogging, apakah salah kalau belajar dengan yang lainnya ?

berikut ini adalah beberapa Keuntungan Ketika kita bergabung dengan para Komunitas Blogger yang ada di indonesia :


1.Mendapat Wawasan Yang Tinggi

Bergabung dengan komunitas blogger bukan hanya akan memberikan banyak manfaat untuk belajar blogging saja, namun kita akan mendapatkan wawasan yang tinggi, terlebih kita akan mendapatkan pengalaman yang diceritakan oleh orang lain, terlebih saya sendiri saat bergabung dengan grub dan komunitas blogger yang ada di Facebook dan Google +. banyak sekali yang bercerita mengenai pengalaman mulai dari pahit manisnya menjadi blogger, dan sharing bahwa kegiatan blogging adalah kegiatan yang mengasyikan untuk dilakukan, langkah itu saya ambil untuk memberikan dorongan kepada diri saya sendiri untuk terus menggeluti dunia blogging dengan semangat yang tinggi.

Terlebih jika anda Guru SEO yang bisa membantu didalam Grub atau komunitas, bisa memudahkan untuk tanya jawab soal blogging deh pokoknya.


2.Menambah Banyak Teman dan Jaringan Blogger

 Yang kedua yaitu menambah banyak  teman dengan jaringan yang luas, tentunya anda akan lebih semangat kalau punya Teman blogger juga bukan, ngepost artikel banyak dengan sesama teman dan pokoknya bisa kalian ajak berkerjasama untuk membangun sebuah blog yang berkualitas tentunya, saya sendiri kali ini memiliki jaringan blogger di Indonesia yang lumayan banyak. itu berguna sekali sob, kalau kita membutuhkan sesuatu banyak yang membantu pastinya, begitu pula dengan mereka, akan meminta bantuan anda untuk menyelesaikan masalah mereka.

Anda harus aktif dalam komunitas, bicarakan seperti apa kebutuhan dan pengalaman anda saat bergabung dengan komunitas tersebut, apakah anda merasa puas dan sangat terbantu dengan adanya jaringan komunitas tersebut, ceritakanlah untuk memberikan rasa support kepada mereka semua.


3.Promosi Blog Dan Dikenal Banyak Orang

Sebagai seorang blogger kita layak yang namanya Blogwalking sob, dimana kegiatan blogging perlu namanya media promosi juga sob, demi memberikan informasi yang bervariasi antara blogger satu dengan blogger lainnya, 

Dengan bergabung dengan berbagai Komunitas blogger, anda mempunyai peluang besar untuk mendapatkan pengujung dan blog anda makin di kenal banyak orang, bayangakn saja kalau semua orang sudah mengenal blog anda, pastinya Trafik blog akan melonjak naik bukan, nah coba saja kalian sheringkan blog kalian di sosial media dan forum-forum blogger. pastinnya akan lebih joss diketimbang tidak sama sekali.

Selain itu kadang komunitas juga menyedikan layanan share Posting, jadi lebih mudah untuk dibaca para member lainnya sob, kalian hanya menunggu saja kedatangan Trafik yang bagus, begitu cara mudahnya kalau kalian bergabung dengan komunitas blogger, keuntungan dan manfaat yang banyak memberikan ilmu dan Dorongan untuk tetap bersemangat dalam mengelolannnya.


4. Mendapatkan Inspirasi Dari Blogger Lain

Selain itu sobat bisa mendapatkan banyak inspirasi dari blogger lain, yaitu mengenai blogging, banyak blogger sukses yang bisa menginspirasi blogger lainnya, terlebih mereka akan lebih bersemangat lagi, contohnya saja waktu saya membuat sebuah blog dengan judul lintasnesia.com.banyak yang terinspirasi dari blog tersebut karena Namanya yang brand saja, namun blog tersebut sudah bukan milik saya sendiri.

Hanya sebuah nama Saja, bisa memberikan banyak perubahan kepada orang lain yang melihatnya, nah itulah beberapa manfaat kalau anda bergabung dengan komunitas blogger lainnya, berbagi ilmu dan mendapatkan wawasa yang luas untuk anda terapkan di situs yang anda kelola.
 

Teuku Taufik
Teuku Taufik Hi, Taufik disini dan Saya adalah seorang pembelajar yang menyukai kegiatan Blogging, Digital Marketing, Traveling

Post a Comment for "Keuntungan Bergabung Dengan Komunitas Blogger Indonesia"